Beasiswa Indonesia Maju 2024

Penyelenggara: Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia
Negara Tujuan: Dalam dan Luar Negeri

Beasiswa Indonesia Maju (BIM) adalah program beasiswa penuh dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) Indonesia untuk pelajar yang berprestasi di bidang akademik dan non-akademik.

Program beasiswa ini terdiri dari dua jenis, yaitu beasiswa bergelar (degree) dan beasiswa non-gelar (non-degree).

  • Beasiswa Bergelar – Pembiayaan Studi S1/S2 di dalam atau luar negeri;
  • Beasiswa Non-Gelar – Program persiapan S1 luar negeri. Ditujukan untuk peserta didik Kelas XI Semester 1.

Jadwal Pendaftaran

Mei 2024 (Berdasarkan timeline tahun sebelumnya)

Syarat Pendaftaran

  • Warga Negara Indonesia (WNI);
  • Memiliki Letter of Acceptance (LoA) Unconditional dari universitas tujuan;
  • Telah menyelesaikan SMA/SMK/Sederajat bagi pelamar S1, dan menyelesaikan S1/D4 untuk pelamar S2;
  • Ijazah/SKL dan transkrip akademik;
  • Memiliki skor IELTS minimal 5.5, TOEFL iBT minimal 72, atau PTE Academic minimal 46 (untuk pelamar S1);
  • Memiliki skor IELTS minimal 6.5, TOEFL iBT minimal 80, atau PTE Academic minimal 58 (untuk pelamar S2);
  • Memiliki prestasi dalam 3 tahun terakhir (untuk S1) dan dalam 10 tahun terakhir (untuk S2);
  • Memiliki surat rekomendasi dari Puspresnas (khusus S1);
  • Surat keterangan sehat dan bebas narkoba yang dikeluarkan oleh pihak berwenang paling lama 6 (enam) bulan;
  • Surat pernyataan pendaftaran beasiswa;
  • Esai kontribusi pasca studi;
  • Rencana studi (khusus S2).

Benefit Beasiswa

  • Dana Pendidikan
  • Biaya SPP;
  • Biaya pendaftaran;
  • Tunjangan buku;
  • Dana bantuan skripsi/thesis.
  • Dana Pendukung
  • Dana transportasi;
  • Biaya aplikasi visa;
  • Asuransi kesehatan;
  • Biaya kedatangan (khusus luar negeri);
  • Biaya hidup bulanan;
  • Dana keadaan darurat.

Untuk informasi selengkapnya dapat diakses melalui tautan Kemdikbud Republik Indonesia ini.

Scroll to Top